Rabu, 06 April 2016

Rangkuman IPA kelas 4, 5 & 6 KTSP



RANGKUMAN IPA KELAS 4
BAB 1
Bagian-Bagian Tubuh Manusia dan Fungsinya
1. Tulang manusia dibedakan menjadi tulang keras dan tulang rawan.
2. Tubuh manusia memiliki rangka. Rangka manusia dibagi menjadi rangka kepala, badan, dan alat gerak.
3. Rangka kepala tersusun dari tulang dahi, hidung, rahang, dan pipi.
4. Rangka badan tersusun dari tulang belakang, tulang pinggul, dan tulang kemaluan.
5. Rangka gerak dibedakan atas lengan dan kaki.
6. Pertemuan antara dua tulang sehingga dapat digerakkan disebut sendi.
7. Tubuh manusia memiliki lima jenis sendi. Sendi tersebut adalah sendi engsel, pelana, peluru, dan putar.
8. Rangka mempunyai fungsi yaitu:
a. tempat melekatnya otak
b. menegakkan dan menentukan bentuk tubuh
c. melindungi bagian tubuh yang penting
d. tempat pembuatan sel-sel darah
9. Rangka dapat mengalami gangguan, penyebabnya adalah:
a. kekurangan vitamin D
b. serangan kuman
c. sikap tubuh yang salah: kifosis, lordosis, dan skoliosis
10. Kita harus menjaga dan memelihara rangka dengan cara:
a. makan makanan bergizi dan olahraga teratur
b. menjaga punggung dalam posisi tegak saat mengangkat beban dari lantai.
c. membawa beban di tangan kanan dan kiri secara seimbang
d. duduk dan berdiri dalam posisi tegak

BAB 2
Pancaindra Manusia
1. Pancaindra manusia adalah mata, hidung, telinga, lidah, dan kulit.
2. Mata untuk melihat.
3. Bagian mata yang berfungsi dalam proses penglihatan adalah kornea, iris, pupil, lensa, benda bening, dan retina.
4. Mata dapat mengalami gangguan. Contohnya mata merah, rabun jauh, rabun dekat, dan rabun senja.
5. Kita harus menjaga kesehatan mata, dengan cara:
a. membaca buku di tempat yang cukup terang
b. membaca dan menulis dengan jarak sekitar 30 cm
c. menjaga kebersihan mata dari debu dan kotoran
d. makan makanan yang mengandung vitamin A
6. Telinga untuk mendengar.
7. Bagian-bagian telinga adalah telinga luar, tengah, dan dalam. Telinga luar terdiri dari daun teliga dan saluran telinga. Telinga tengah terdiri dari gendang telinga, tulang martil, landasan, dan sanggurdi. Bagian telinga dalam adalah koklea.
8. Jangkauan pendengaran manusia yaitu suara dengan frekuensi antara 20–20.000 Hz.
9. Kita harus menjaga kesehatan telinga dengan cara:
- menghindari bunyi yang terlalu keras
- menjaga kebersihannya
10. Lidah sebagai indra perasa, alat bicara, dan pengatur letak makanan.
11. Lidah memiliki empat daerah rasa yang berbeda. Ujung lidah untuk manis, tepi depan untuk rasa asin, tepi belakang untuk rasa asam, dan pangkal lidah untuk rasa pahit.
12. Kita harus menjaga kesehatan lidah dengan cara:
- mengonsumsi makanan bervitamin untuk mencegah sariawan.
- tidak makan makanan yang terlalu panas atau terlalu dingin.
- menggunakan sikat gigi yang lembut agar tidak melukai lidah.
13. Hidung sebagai indra pencium bau.
14. Kulit sebagai indra peraba.
15. Kulit terdiri dari lapisan epidermis dan dermis. Lapisan dermis terdiri dari kulit ari dan lapisan malphigi.

BAB 3
Bagian-Bagian Tumbuhan dan Fungsinya
1. Tumbuhan terdiri atas akar, batang, daun, bunga, buah, dan biji.
2. Fungsi akar adalah:
- menopang pohon agar tidak roboh
- menyerap air dan mineral dari tanah
- menyimpan cadangan makanan
3. Akar dibedakan menjadi akar serabut dan tunggang.
4. Contoh akar khusus adalah akar gantung, napas, pelekat, dan penunjang.
5. Fungsi batang adalah:
- menyimpan cadangan makanan
- tempat tumbuhnya daun, bunga, dan buah
- tempat dilaluinya air dan zat mineral dari akar ke daun
6. Daun mengandung klorofil. Oleh karena itu daun sebagai tempat fotosintesis.
7. Bunga sempurna tersusun atas tangkai, kelopak, mahkota, benangsari, dan putik.
8. Benangsari sebagai alat kelamin jantan. Sedangkan putik sebagai alat kemanin betina.

BAB 4
Penggolongan Hewan Berdasarkan Jenis Makanannya
1. Makanan hewan dapat berasal dari hewan dan tumbuhan.
2. Hewan berdasarkan jenis makanannya dikelompokkan menjadi tiga. Kelompok tersebut adalah pemakan tumbuhan (herbivora), pemakan hewan (karnivora), dan pemakan segala (omnivora).
3. Contoh hewan herbivora adalah sapi, kambing, dan gajah.
4. Contoh hewan karnivora adalah buaya, harimau, dan elang.
5. Contoh hewan omnivora adalah ayam, musang, beruang, beberapa jenis tikus, dan kutilang.
6. Contoh makhluk hidup pemakan bangkai dan sampah adalah bakteri.

BAB 5
Daur Hidup Hewan
1. Hewan dalam hidupnya mengalami daur hidup.
2. Dalam daur hidupnya ada yang mengalami metamorphosis dan ada yang tidak.
3. Metamorfosis dibedakan menjadi metamorphosis sempurna dan tidak sempurna.
4. Contoh hewan yang mengalami metamorfosis sempurna adalah kupu-kupu, nyamuk, dan katak. Adapun contoh hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna adalah kecoak.
5. Contoh hewan yang tidak mengalami metamorphosis adalah kucing dan ular.
6. Jika memelihara hewan di rumah maka harus dirawat dengan baik. Langkah-langkah yang dapat dilakukan adalah:
- membuat kandang
- memberi makanan yang sesuai
- menjaga kebersihan tubuh hewan

BAB 6
Hubungan Antarmakhluk Hidup
1. Antarmakhluk hidup dapat terjadi hubungan simbiosis dan rantai makanan.
2. Simbiosis dibedakan menjadi simbiosis mutualisme, komensalisme, dan parasitisme.
3. Simbiosis mutualisme adalah hubungan antarmakhluk hidup yang saling menguntungkan. Contohnya bunga dengan kupu-kupu, burung dengan kerbau, serta bakteri pada tumbuhan kacang-kacangan.
4. Simbiosis komensalisme adalah hubungan yang menguntungkan satu pihak, sedangkan pihak yang lain tidak dirugikan. Contoh ikan remora dengan ikan hiu, anggrek dengan batang pohon yang ditumpangi.
5. Simbiosis parasitisme adalah hubungan yang hanya menguntungkan satu pihak, sedangkan pihak yang lain dirugikan. Contoh benalu dan pohon inangnya.
6. Antarmakhluk hidup dan lingkungan terjadi hubungan saling ketergantungan yang dinamakan ekosistem.
7. Antarmakhluk hidup terjadi hubungan makan dan dimakan yang disebut rantai makanan.
8. Para rantai makanan, tumbuhan bertindak sebagai produsen. Hewan pemakan tumbuhan disebut konsumen tingkat I. Hewan yang memakan konsumen tingkat I disebut konsumen tingkat II. Demikian seterusnya.
9. Beberapa rantai makanan membentuk jaring-jaring makanan.
10. Setiap perubahan lingkungan akan memengaruhi kelangsungan kehidupan.

BAB 7
Sifat dan Perubahan Wujud Benda
1. Wujud benda dibedakan menjadi padat, cair, dan gas.
2. Sifat benda padat antara lain bentuknya tidak mengikuti wadahnya.
3. Sifat benda cair antara lain bentuknya sesuai wadahnya.
4. Sifat benda gas adalah mengisi seluruh ruangan yang ditempati.
5. Wujud benda dapat berubah. Perubahan wujud benda karena mencair, membeku, menguap, mengembun, menyublim, dan disposisi.
6. Perubahan wujud benda dibedakan menjadi dapat kembali dan tidak dapat kembali.

BAB 8
Sifat Bahan dan Kegunaannya
1. Sifat bahan erat kaitannya dengan kegunaannya.
2. Sifat-sifat bahan antara lain:
- menyerap air
- tidak tembus air
- tembus pandang
- tahan api
3. Suatu benda dapat dibuat dari perpaduan bahan yang berbeda.

BAB 9
Gaya
1. Gaya merupakan tarikan dan dorongan.
2. Adanya gaya dapat mengubah gerak suatu benda. Selain itu gaya juga dapat mengubah bentuk suatu benda.

BAB 10
Energi Panas dan Bunyi
1. Energi dibedakan atas energi panas dan energi bunyi.
2. Sumber energi panas adalah matahari, kompor, lilin, dan gesekan dua benda.
3. Energi panas dapat berpindah melalui konduksi, konveksi, dan radiasi.
4. Bunyi dihasilkan oleh benda yang bergetar.
5. Bunyi dapat merambat melalui zat perantara.

BAB 11
Energi Alternatif
1. Bahan bakar minyak diperoleh dari pengolahan minyak bumi.
2. Cadangan minyak bumi dapat habis. Oleh karena itu perlu digunakan energi alternatif.
3. Contoh energi alternatif adalah energi surya, air, angin, panas bumi, dan nuklir.
4. Untuk memperoleh energi surya dibutuhkan sel surya.
5. Aliran air digunakan untuk menggerakkan generator sehingga diperoleh energi listrik.
6. Energi listrik dapat dihasilkan dari energi angin melalui aerogenerator.
7. Panas bumi digunakan sebagai energi penggerak turbin air pada generator pembangkit listrik.
8. Energi nuklir diperoleh dari reaksi nuklir yang dikendalikan.


BAB 12
PROYEK SAINS
1. Perubahan energi gerak karena pengaruh udara dapat kita lihat pada model pesawat terbang kertas, pesawat bermesin jet, dan parasut.
2. Bagian depan pesawat dibuat runcing dan diberi sayap untuk memperkecil gesekan dengan udara. Hal ini menyebabkan pesawat dapat terbang dengan cepat.
3. Pesawat jet dapat meluncur cepat karena udara dalam balon terdorong keluar.
4. Model parasut yang lebih besar akan melayang lebih lama di udara.
5. Bahan kendang yang berbeda akan menghasilkan bunyi yang berbeda.
6. Tinggi rendahnya nada bunyi gitar dipengaruhi perbedaan kekencangan senar gitar.
7. Bunyi dapat diredam oleh bahan-bahan tertentu, misalnya busa.
BAB 13
Perubahan Panorama Bumi dan Langit
1. Bumi terdiri dari daratan dan air.
2. Bumi dapat berubah secara alami atau karena aktivitas manusia.
3. Contoh penyebab perubahan bumi secara alami adalah:
- Pasang surut mengubah bentuk daratan di pantai.
- Perubahan musim.
4. Contoh penyebab perubahan bumi karena aktivitas manusia:
- Penebangan hutan untuk dijadikan perumahan dan jalan raya.
- Pembangunan waduk.
6. Penampakan bulan dari hari ke hari selalu berubah yang disebut fase.
7. Fase bulan: bulan baru - bulan sabit baru - prapurnama - menyusut pasca purnama - purnama terakhir - bulan sabit lama.
8. Kenampakan bumi berubah setiap hari yaitu siang dan malam. Terjadinya siang dan malam karena rotasi bumi.
BAB 14
Perubahan Lingkungan Fisik dan Pengaruhnya pada Daratan
1. Lingkungan fisik dapat mengalami perubahan, penyebabnya antara lain angin, hujan, cahaya matahari, dan gelombang air laut.
2. Hujan deras dapat menimbulkan banjir, erosi, dan tanah longsor.
3. Banjir dapat dicegah dengan cara menjaga kelancaran air sungai dengan tidak membuang sampah ke sungai. Melakukan tebang pilih atau setiap menebang pohon selalu diikuti dengan penanaman tumbuhan baru.
4. Erosi dan tanah longsor dapat dicegah dengan tidak melakukan penggundulan hutan dan membuat terassering.
5. Cahaya matahari pada musim kemarau dapat menyebabkan mengeringnya air permukaan.
6. Angin dapat menimbulkan erosi dan menumbangkan pepohonan.
7. Gelombang laut dapat menimbulkan abrasi. Untuk mengurangi pengaruh abrasi, maka perlu penanaman bakau di tepi pantai.

BAB 15
Sumber Daya Alam
1. Pemanfaatan sumber daya alam dapat memengaruhi lingkungan.
2. Sumber daya alam meliputi hewan, tumbuhan, dan mineral.
3. Minyak bumi diambil melalui penambangan, begitu juga dengan logam-logam (contohnya besi).
4. Kertas diperoleh dari pengolahan layu yang dilakukan di pabrik kertas.
5. Beras diperoleh dengan cara menggiling padi.
6. Pengambilan sumber daya alam harus diikuti dengan pelestarian lingkungan. Contohnya setiap menebang pohon di hutan diikuti dengan penanaman tumbuhan baru.

GLOSARIUM
Abrasi : kehancuran permukaan bumi secara sedikit demi sedikit karena pengaruh air, angin, dan
es terutama di daerah pantai.
Aerogenerator : alat untuk menghasilkan listrik dari energy angin.
Alat indra : alat tubuh yang berguna untuk mengetahui keadaan lingkungan di sekitar kita.
Benang sari : alat kelamin betina pada bunga.
Brankas : lemari besi yang tahan api.
Daur hidup : tahapan-tahapan pertumbuhan dari kecil sampai dewasa.
Daya akomodasi : kemampuan lensa mata untuk mencembung dan memipih memfokuskan jatuhnya cahaya.
Dermis : lapisan dalam kulit
Dikotil : tumbuhan berkeping dua.
Disposisi : perubahan wujud dari gas ke padat.
Ekosistem : hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan tempat/lingkungannya.
Embrio : calon individu baru
Energi : kemampuan untuk membuat sesuatu terjadi.
Erosi : terkikisnya permukaan tanah karena terbawa aliran air.
Frekuensi : banyaknya getaran tiap detik.
Gaya : tarikan atau dorongan.
Generator : alat yang dapat mengubah energi gerak menjadi energi listrik
Glositis : penyakit yang menyerang lidah.
Herbivora : hewan pemakan tumbuhan.

Hipermetropi : rabun dekat; mata tidak mampu melihat benda yang letaknya dekat dengan jelas.
Huruf Braille : huruf timbul yang dapat dibaca oleh penderita tuna netra.
Inang : makhluk hidup yang menjadi tempat hidup makhluk lain.
Jaring makanan : gabungan beberapa rantai makanan.
Kambium : lapisan jaringan di antara pembuluh kayu dan pembuluh tapis.
Karnivora : hewan pemakan hewan.
Kifosis : gangguan pada tulang di mana tulang punggung terlalu bengkok ke belakang.
Klorofil : zat hijau daun.
Koklea : bagian inti dari telinga dalam yang berbentuk seperti rumah siput.
Komunitas : beberapa jenis makhluk hidup yang tinggal bersama dalam satu lingkungan.
Konduksi : perpindahan panas melalui zat perantara tanpa disertai perpindahan partikel-partikel zat tersebut.
Konveksi : perpindahan panas melalui zat perantara dengan disertai perpindahan partikel-partikel
zat.
Lapisan ozon : lapisan di atas permukaan bumi yang berfungsi menghalangi masuknya sinar
ultraviolet dari matahari ke permukaan bumi.
Lembaga : calon tumbuhan baru.
Lordosis : gangguan pada tulang di mana tulang punggung terlalu bengkok ke depan.
Malpighi : bagian lapisan epidermis kulit yang berfungsi mengganti lapisan kulit ari yang telah
mengelupas.
Mamalia : hewan menyusui.
Membeku : perubahan wujud dari cair ke padat.
Mencair : perubahan wujud dari padat ke cair.
Mengembun : perubahan wujud dari gas ke cair.
Menguap : perubahan wujud dari cair ke gas.
Menyublim : perubahan wujud dari padat ke gas.
Metamorfosis : proses perubahan bentuk hewan.
Mikroskop : alat bantu melihat benda-benda berukuran sangat kecil.
Miopi : rabun jauh; mata tidak mampu melihat benda yang letaknya jauh dengan jelas.
Monokotil : tumbuhan berkeping satu.
Nimfa : larva belalang
Omnivora : hewan pemakan segala.
Osteoporosis : gangguan berupa tulang keropos akibat kekurangan vitamin D.
Papila : bintil-bintil pada permukaan lidah.
Penyerbukan : peristiwa jatuhnya serbuk sari di atas kepala putik.
Plankton : makhluk hidup terkecil yang hidup di air.
Polio : penyakit yang disebabkan oleh virus Polio myelitis.
Pupa : kepompong.
Putik : alat kelamin betina pada bunga.
Radiasi : perpindahan panas dengan pancaran.
Rangka : tulang yang tersusun secara rapi dan teratur yang menentukan bentuk tubuh.
Rantai makanan : perjalanan makan dan dimakan
Rasi bintang : sekelompok kecil bintang-bintang yang letaknya tetap terhadap sesamanya.
Reseptor : saraf penerima rangsang
Sendi : pertemuan antara dua tulang sehingga tulang dapat digerakkan.
Sel kerucut : sel pada retina yang peka terhadap rangsang cahaya.
Sel surya : lembaran silikon tipis untuk menangkap panas matahari dan diubah menjadi energi listrik.
Simbiosis : hubungan erat yang khas antara dua jenis makhluk hidup yang hidup bersama.
Simbiosis mutualisme : simbiosis yang saling menguntungkan.
Simbiosis komensalisme : simbiosis yang satu pihak diuntungkan, sedangkan pihak lain tidak dirugikan.
Simbiosis parasitisme : simbiosis yang satu pihak diuntungkan, sedangkan pihak lain dirugikan.
Skoliosis : gangguan pada tulang di mana tulang punggung bengkok ke kiri dan ke kanan.
Terasering : atau sengkedan, tanah berundak-undak di daerah pegunungan.
Termos : benda yang dapat memperlambat perpindahan panas.
Tsunami : gempa yang terjadi dengan pusat gempa di dasar laut.
Titik dekat : jarak terdekat benda yang masih dapat dilihat dengan jelas oleh mata normal. Kurang lebih 25 cm.
Titik terjauh : jarak terjauh benda yang masih dapat dilihat oleh mata dengan jelas.


RANGKUMAN IPA KELAS 5


BAB 1
ORGAN TUBUH MANUSIA DAN HEWAN

1. Organ pernapasan
a. Manusia, hewan, dan tumbuhan melakukan pernapasan. Pada proses pernapasan dibutuhkan udara.
b. Organ-organ pernapasan manusia meliputi:
1) hidung
2) laring
3) trakea
4) paru-paru
c. Proses pernapasan pada manusia dibedakan menjadi 2 macam, yaitu:
1) pernapasan dada
2) pernapasan perut

2. Organ pernapasan hewan
a. Organ pernapasan hewan tidak sama antara satu dengan yang lain.
b. Organ pernapasan hewan meliputi paru-paru, insang, kulit, dan trakea.

3. Organ pencernaan manusia
a. Pencernaan makanan di dalam tubuh dibedakan menjadi 2, yaitu:
1) pencernaan mekanis
2) pencernaan kimia
b. Organ pencernaan manusia secara berurutan meliputi:
1) mulut                         4) usus halus
2) kerongkongan            5) usus besar
3) lambung                     6) anus
c. Beberapa gangguan organ pencernaan manusia meliputi:
1) diare
2) maag
3) radang usus buntu
4) tifus

d. Berdasarkan fungsinya, kandungan gizi makanan dibedakan menjadi 3:
1) karbohidrat dan lemak sebagai sumber tenaga
2) protein dan mineral sebagai zat pembangun
3) vitamin dan air sebagai zat pengatur.
4. Organ peredaran darah manusia

a. Organ peredaran darah pada manusia adalah jantung dan pembuluh darah.
b. Jantung terdiri dari 4 ruangan, yaitu:
1) serambi kanan 3) bilik kanan
2) serambi kiri 4) bilik kiri
c. Darah akan mengalir ke seluruh tubuh melewati pembuluh darah.
Pembuluh darah dibedakan menjadi 3 macam, yaitu:
1) pembuluh kapiler
2) pembuluh nadi atau arteri
3) pembuluh balik atau vena
d. Peredaran darah dapat dibedakan menjadi 2, yaitu:
1) peredaran darah besar
2) peredaran darah kecil
5. Gangguan organ peredaran darah manusia, meliputi:
a. Anemia
b. Leukimia
c. Hipertensi
d. Hemofilia
e. Mengerasnya pembuluh nadi
f. Penyakit jantung bawaan
BAB 2
TUMBUHAN HIJAU
1. Cara tumbuhan hijau membuat makanan
a. Tumbuhan hijau merupakan sumber makanan bagi manusia dan hewan.
b. Warna hijau pada tumbuhan hijau disebabkan adanya klorofil.
c. Struktur organ tumbuhan hijau, antara lain:
1) akar
2) batang
3) daun
d. Bahan-bahan yang dibutuhkan dalam pembuatan makanan adalah air, karbondioksida, dan sinar matahari.
e. Fotosintesis adalah proses pembuatan makanan pada tumbuhan dengan bantuan cahaya.
f. Proses fotosintesis menghasilkan karbohidrat dan oksigen.
g. Pernapasan pada tumbuhan terjadi melalui stomata dan lentisel.
h. Pertumbuhan tanaman sangat dipengaruhi oleh sinar matahari.
2. Hubungan manusia, hewan, dan tumbuhan
a. Tumbuhan sebagai sumber makanan karena mampu membuat makanan sendiri.
b. Bagian-bagian tumbuhan yang dimanfaatkan oleh manusia sebagai bahan makanan, antara lain:
1) daun-daunan
2) buah-buahan
3) bunga-bungaan
4) umbi-umbian
5) tunas
6) biji-bijian
c. Tumbuhan hijau disebut produsen karena dapat membuat makanan sendiri.

BAB 3
ADAPTASI MAKHLUK HIDUP
1. Adaptasi hewan
a. Adaptasi adalah penyesuaian diri terhadap lingkungan.
b. Bentuk paruh burung yang beranekaragam adalah bentuk adaptasi.
c. Saat musim dingin, kucing beradaptasi dengan cara memperbanyak tidur.
d. Kupu-kupu, nyamuk dan lebah beradaptasi untuk memperoleh makanan.
e. Unta beradaptasi untuk menyesuaikan diri dengan tempat hidupnya.
f. Fungsi adaptasi hewan meliputi:
1) untuk melindungi diri dari musuh,
2) untuk memudahkan memanjat pohon,
3) untuk makan sesuai dengan jenis makanannya,
4) untuk melindungi diri dari cuaca dingin dan panas.
2. Adaptasi tumbuhan
a. Bentuk adaptasi tumbuhan, antara lain:
1) gugurnya daun pohon jati pada musim kemarau.
2) daun teratai yang lebar dan tipis merupakan adaptasi terhadap lingkungan.
3) duri pada kaktus adalah bentuk adaptasi terhadap lingkungan panas.
4) tumbuhan dengan batang berduri dan bergetah untuk melindungi diri dari gangguan hewan.
5) kantung semar memiliki daun berbentuk kantung dan berisi cairan untuk memikat serangga
b. Fungsi adaptasi tumbuhan antara lain:
1) mempertahankan diri di lingkungan panas atau gurun,
2) mempertahankan diri di lingkungan air,
3) melindungi diri dari serangan hewan,
4) memperoleh makanan.


BAB 4
HUBUNGAN SIFAT DENGAN PERUBAHAN BENDA
1. Sifat bahan dan penyusunnya
a. Semua benda yang ada di alam ini meliputi tiga wujud, yaitu padat, cair, dan gas.
b. Semua perabot yang ada di sekitar kamu dimanfaatkan sesuai dengan sifatnya.
c. Benang dibuat dari kapas yang lembut dan berserat. Benang dianyam, kemudian ditenun menjadi sehelai kain. Kain dibuat menjadiberbagai bentuk pakaian.
d. Kertas terbuat dari kayu dengan proses tertentu sampai menjadi kertas siap pakai.
2. Perubahan sifat benda
a. Semua benda dapat kamu manfaatkan karena mengalami perubahan.
b. Perubahan pada suatu benda dapat terjadi secara tetap dan sementara.
c. Contoh perubahan tetap:
1) korek api terbakar
2) perkaratan besi
3) memasak bubur
4) memasak sayur
d. Contoh perubahan sementara:
1) air mendidih
2) es membeku
3) sirup larut dalam air
e. Faktor-faktor yang menyebabkan perubahan benda, meliputi:
1) pemanasan
2) pendinginan
3) pembakaran
4) pencampuran dengan air
5) perkaratan

BAB 5
GAYA, GERAK DAN ENERGI
1. Hubungan gaya, gerak dan energi
a. Semua jenis aktivitas yang kamu lakukan berhubungan dengan gaya, gerak dan energi.
b. Gaya menimbulkan gerak dan gerak yang terjadi membutuhkan energi.
c. Gaya adalah tarikan atau dorongan yang dapat mempengaruhi keadaan suatu benda.
d. Gravitasi atau gaya berat adalah tarikan benda-benda ke permukaan bumi. Gravitasi menarik semua benda yang ada di bumi.
e. Gaya gesek adalah hambatan yang terjadi ketika dua permukaan benda saling bersentuhan.
f. Gaya magnet ditimbulkan oleh benda-benda yang mampu menarik benda lain.
g. Benda yang mampu ditarik oleh magnet disebut benda magnetis.
h. Benda yang tidak mampu ditarik oleh magnet disebut benda nonmagnetis.
i. Daerah di sekitar magnet yang dipengaruhi oleh gaya tarik magnet disebut medan magnet.
j. Magnet mempunyai dua jenis kutub, yaitu utara dan selatan. Kutub yang senama akan tolak-menolak. Kutub yang tidak senama akan tarik-menarik.
k. Magnet dibedakan menjadi magnet alam dan magnet buatan.
l. Manfaat magnet antara lain sebagai kompas, pembangkit listrik, dan alat-alat elektronik.
2. Pesawat sederhana
a. Alat-alat yang dapat mempermudah pekerjaan disebut pesawat sederhana.
b. Jenis pesawat sederhana antara lain:
1) roda (poros)
2) bidang miring
3) pengungkit atau tuas
4) katrol





BAB 6
SIFAT-SIFAT CAHAYA
1. Jenis dan sifat cahaya
a. Sumber cahaya adalah benda-benda yang dapat memancarkan cahaya sendiri.
b. Berdasarkan dapat tidaknya ditembus cahaya, benda dibedakan menjadi 3 yaitu:
1) benda bening
2) benda buram
3) benda gelap
c. Sifat-sifat cahaya, antara lain:
1) Cahaya merambat lurus.
2) Cahaya dapat diserap dan memiliki kecepatan rambat 300.000 km/detik
3) Cahaya dapat merambat dalam ruang hampa dan benda-benda bening.
4) Cahaya merupakan perambatan gelombang elektromagnetik.
5) Cahaya dapat dipantulkan.
d. Pemantulan cahaya dibedakan menjadi 2 macam, yaitu:
1) Pemantulan teratur
2) Pemantulan tak teratur
e. Pembiasan cahaya adalah peristiwa perubahan atau pembelokkan arah berkas cahaya dari suatu zat ke zat lain.
2. Penerapan sifat-sifat cahaya
a. Cermin adalah alat-alat yang memanfaatkan proses pantulan cahaya.
b. Cermin dapat dibedakan menjadi 3 macam, yaitu:
1) cermin datar,
2) cermin cekung,
3) cermin cembung.
c. Lensa adalah benda transparan yang dibatasi oleh dua bidang lengkung.
d. Lensa menggunakan sifat pembiasan cahaya dan efek kelengkungan permukaannya.
e. Lensa cembung atau konveks bersifat mengumpulkan sinar.
Sedangkan lensa cekung atau konkaf bersifat menyebarkan sinar.
f. Fungsi lensa digunakan untuk membuat:
1) mikroskop,
2) lup,
3) teleskop atau teropong,
4) teropong bintang,
5) kamera.
6) proyektor.
7) periskop

BAB 7
BUMI DAN ALAM SEMESTA
1. Pembentukan tanah
a. Tanah merupakan bagian teratas dari kerak bumi. Tanah berasal dari pelapukan berbagai macam batuan.
b. Proses pelapukan batuan yang membentuk tanah dapat terjadi dengan 3 cara, yaitu:
1) pelapukan mekanik,
2) pelapukan kimiawi, dan
3) pelapukan biologi.
c. Tanah tersusun atas lapisan-lapisan tanah, meliputi:
1) tanah lapisan atas,
2) tanah lapisan bawah,
3) lapisan bahan induk, dan
4) lapisan batuan induk.
2. Jenis-jenis tanah
a. Jenis tanah dibedakan menjadi 4, meliputi:
1) tanah subur,
2) tanah pasir,
3) tanah gersang, dan
4) tanah liat.
b. Humus terbentuk dari sisa tumbuhan dan hewan yang membusuk.
3. Struktur bumi
a. Bumi merupakan tempat hidup semua makhluk hidup.
b. Bagian-bagian penyusun lapisan bumi meliputi:
1) kerak bumi,
2) kulit bumi,
3) inti bumi.
4. Daur air dan kegiatan manusia
a. Air tidak akan habis digunakan karena mengalami daur.
b. Beberapa kegiatan manusia yang dapat mempengaruhi daur air, adalah:
1) kegiatan rumah tangga,
2) kegiatan industri,
3) kegiatan pertanian,
4) kegiatan transportasi.
5. Penghematan air
a. Semua makhluk hidup di bumi akan mati tanpa adanya air. Air merupakan sumber kehidupan. Sumber air bersih harus senantiasa dijaga agar tetap ada.
b. Agar kebersihan air dan keberadaannya tetap terjaga, maka perlu adanya usaha penghematan.
6. Peristiwa alam
a. Siang, malam, hujan, petir, dan badai merupakan contoh peristiwa alam
b. Peristiwa alam dapat berdampak positif dan negatif.
7. Kegiatan manusia yang mengubah permukaan bumi, antara lain:
a. Kegiatan pertanian,
b. Pembuatan waduk,
c. Pembangunan,
d. Penebangan liar tanpa penghijauan,
e. Kegiatan industri.

GLOSARIUM
Adaptasi : Penyesuaian diri terhadap lingkungan
Alveolus : Gelembung halus berisi udara
Aorta : Arteri utama pada mamalia
Arteri atau nadi : Pembuluh darah yang mengalirkan darah dari jantung ke seluruh tubuh
Benda magnetis : Benda yang dapat ditarik magnet
Bidang miring : Bidang yang permukaannya miring terhadap kedudukan mendatar
Bronkus : Cabang batang tenggorok
Daur : Proses perubahan wujud secara berulang
Diafragma : Sekat antara rongga dada dan rongga perut
Energi : Kemampuan untuk melakukan usaha
Enzim : Zat yang dihasilkan untuk membantu pencernaan makanan
Evaporasi : Peristiwa penguapan
Feromagnetik : Sifat kemagnetan yang kuat
Fotosintesis : Proses pemasakan zat makanan pada tumbuhan dengan bantuan sinar matahari
Gaya : Tarikan atau dorongan yang dapat mempengaruhi keadaan suatu benda
Gaya gravitasi : Gaya tarik bumi
Gaya magnet : Gaya tarik atau gaya tolak yang dimiliki oleh magnet
Garis gaya magnet : Garis-garis yang melukiskan arah gaya magnet
Gerak peristaltik : Gerakan kerongkongan secara otomatis
Globe : Bola bumi buatan
Herbivora : Hewan pemakan tumbuhan
Hipertensi : Penyakit tekanan darah tinggi
Jaring-jaring makanan : Kumpulan rantai makanan yang saling berhubungan
Karbohidrat : Zat tepung
Karbondioksida : Zat asam arang
Katrol : Roda kecil yang berputar pada porosnya
Klorofil : Zat hijau daun
Kondensasi : Peristiwa pengembunan
Konsumen : Pemakai
Kutub magnet : Bagian magnet yang mempunyai gaya magnet terbesar
Labirin : Lipatan-lipatan insang; biasanya terdapat pada hewan-hewan yang hidup di perairan berlumpur
Laring : Saluran pernapasan di tenggorokan
Larut : Luluh menjadi cair
Lensa : Benda transparan yang dibatasi oleh satu bidang lengkung dan satu bidang datar
Lensa cekung : Lensa yang tebal di bagian tengah
Lensa cembung : Lensa yang tebal di bagian tepi
Lentisel : Pori-pori pada kulit batang
Magnet : Benda yang dapat menarik benda lain dari bahan tertentu, misal: besi
Medan magnet : Daerah di sekitar magnet yang masih terpengaruh oleh gaya magnet
Mimikri : Menyesuaikan warna tubuh dengan tempat yang disinggahi
Oase : Mata air di gurun
Oksigen : Zat asam
Pankreas : Kelenjar penghasil cairan pankreas
Pelapukan batuan : Proses melapuk atau hancurnya batuan
Pembuluh kapiler : Pembuluh darah kecil atau pembuluh rambut
Pernapasan dada : Pernapasan yang dibantu oleh otot-otot tulang rusuk
Pernapasan perut : Pernapasan yang dibantu oleh diafragma
Pesawat sederhana : Pesawat yang penggunaannya tanpa mesin atau tanpa bahan bakar
Piramida makanan : Gambaran perbandingan antara produsen dan konsumen
Poster : Gambar yang bermakna anjuran
Protein : Zat pembangun
Pundi-pundi udara : Alat pernapasan pada burung; tempat menyimpan udara
Rantai makanan : Peristiwa makan dan dimakan pada suatu urutan tertentu
Respirasi : Pernapasan
Stomata : Mulut daun
Sumber cahaya : Benda-benda yang dapat menghasilkan cahaya
Trakea : Batang tenggorokan
Vena : Pembuluh darah yang mengalirkan darah dari seluruh tubuh ke jantung
Waduk : Cekungan permukaan bumi yang terisi air
 

RANGKUMAN IPA KELAS 6

BAB 1
MAKHLUK HIDUP DAN LINGKUNGANNYA
1. Hewan dan tumbuhan mempunyai ciri khusus untuk menyesuaikan dengan lingkungan hidupnya.
2. Elang mempunyai ciri khusus yaitu memiliki indra penglihatan yang tajam dan mampu terbang hingga ribuan meter.
3. Kelelawar memiliki ciri khusus yaitu mengeluarkan suara ultrasonik untuk menuntunnya terbang.
4. Laba-laba mempunyai ciri khusus yaitu dengan adanya rambut-rambut panjang (setae) pada telapak kakinya.
5. Ular mempunyai ciri khusus yaitu memiliki kemampuan penciuman yang tajam karena adanya organ jacobson.
6. Cecak mempunyai ciri khusus yaitu memutuskan ekornya yang dinamakan ototomi.
7. Bebek mempunyai ciri khusus yaitu memiliki selaput pada jari-jari kakinya, bentuk paruh yang memungkinkan bebek mencari makan di tempat berlumpur, dan bulunya yang dilapisi zat lilin sehingga tidak basah jika terkena air.
8. Eceng gondok memiliki ciri khusus yaitu batang menggelembung yang merupakan rongga udara untuk mengapung di air. Selain itu eceng gondok memiliki daun yang lebar dan licin untuk mempercepat penguapan.
9. Kaktus memiliki ciri khusus yaitu batang yang tebal dan tidak mempunyai daun atau memiliki daun tetapi kecil.
10. Kantong semar memiliki ciri khusus yaitu memakan serangga.

BAB 2
PERKEMBANGAN MANUSIA
1. Manusia mengalami pertumbuhan dan perkembangan.
2. Bayi tumbuh menjadi anak-anak kemudian remaja dan dewasa.
3. Saat remaja organ-organ reproduksi sudah berkembang.
4. Perkembangan alat kelamin dan tanda-tanda seksual sekunder pada laki-laki dipengaruhi oleh    hormon testoteron.
5. Tanda-tanda seksual sekunder adalah perubahan fisik seperti wajah ditumbuhi jambang, kumis, dan jenggot; tumbuh rambut ketiak, dan rambut kemaluan. Selain itu suaranya berubah menjadi lebih berat.
6. Perkembangan pada perempuan dipengaruhi oleh hormon estrogen dan progesteron.
7. Perkembangan seksual sekunder ditandai dengan mengalami menstruasi, pinggul dan payudara membesar, tumbuh rambut pada daerah kemaluan dan ketiak.
8. Masa remaja atau pubertas pada anak laki-laki terjadi pada usia 11–16 tahun sedangkan pada anak perempuan terjadi pada usia 10–15 tahun.


BAB 3
PERKEMBANGBIAKAN MAKHLUK HIDUP
1. Hewan dan tumbuhan mengalami perkembangbiakan.
2. Hewan berkembang biak dengan bertelur (ovivar) atau dengan beranak (vivipar).
3. Contoh hewan yang berkembang biak dengan bertelur adalah ayam, bebek, dan burung.
4. Contoh hewan yang berkembang biak dengan beranak adalah kucing, kambing, sapi, dan gajah.
5. Pada umumnya mamalia (hewan menyusui) berkembang biak dengan bertelur.
6. Cara berkembang biak tumbuhan ada dua, yaitu generatif (seksual) dan vegetatif (aseksual).
7. Perkembangbiakan secara generatif melalui proses penyerbukan, selanjutnya terjadi pembuahan.
8. Perkembangbiakan secara vegetatif dibedakan menjadi dua, yaitu alami dan buatan.
9. Perkembangbiakan secara vegetatif alami, contohnya dengan tunas, akar tinggal, dan umbi.
10. Perkembangbiakan secara vegetatif buatan, contohnya dengan cangkok, stek, dan menyambung.
11. Perkembangbiakan pada manusia terjadi ketika sel telur dibuahi sel sperma. Hasil pembuahan adalah zigot. Selanjutnya zigot tumbuh dan berkembang menjadi embrio yang akan menempel di dinding rahim. Embrio terus tumbuh dan berkembang hingga siap dilahirkan.
12. Organ reproduksi perlu dijaga kebersihannya dengan cara mencucinya setelah buang air kecil, dan mengganti pembalut saat haid bagi perempuan.

BAB 4
KESEIMBANGAN EKOSISTEM
1. Kegiatan manusia dapat memengaruhi keseimbangan alam (ekosistem). Contohnya penebangan hutan, pembuagan limbah ke sungai, pemakaian pupuk, dan pestisida secara berlebihan.
2. Bagian tubuh hewan yang dimanfaatkan manusia antara lain daging, telur, susu, gading, kulit, dan tenaganya.
3. Pemanfaatan hewan dan tumbuhan yang tidak disertai dengan pengembangbiakan akan mengganggu keseimbangan alam. Oleh karena itu manusia perlu mengembangbiakkannya.
4. Bagian tubuh tumbuhan yang dimanfaatkan manusia antara lain buah, daun, batang, serta akarnya. Pemanfaatan batang tumbuhan dapat mematikan tumbuhan tersebut. Oleh karena itu kita juga harus mengembangbiakkannya agar tidak punah.

BAB 5
PELESTARIAN MAKHLUK HIDUP
1. Beberapa jenis hewan dan tumbuhan mulai langka.
2. Contoh hewan yang mulai langka adalah badak bercula satu, gajah, orangutan, harimau, komodo, dan cendrawasih.
3. Contoh tumbuhan yang mulai langka adalah bunga bangkai raksasa, bunga rafflesia, dan cendana.
4. Untuk menjaga kelestarian hewan dan tumbuhan dapat dilakukan dengan menjaga tempat hidupnya, melarang kepemilikan hewan, dan tumbuhan yang dilindungi, serta mengembangbiakkannya.
5. Langkah-langkah yang telah dilakukan pemerintah untuk melindungi hewan dan tumbuhan adalah mengeluarkan undang-undang perlindungan bagi hewan dan tumbuhan langka, mendirikan cagar alam, dan suaka margasatwa, serta membuat penangkaran hewan dan tumbuhan.
6. Hewan dan tumbuhan dapat digunakan untuk penelitian yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan alam. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menyejahterakan kehidupan masyarakat.

BAB 6
DAYA HANTAR BENDA TERHADAP PANAS
1. Tingkat atau derajat panas atau dinginnya suatu benda atau zat dinamakan suhu.
2. Alat untuk mengukur suhu dinamakan termometer.
3. Panas dapat mengubah wujud zat.
4. Panas dapat berpindah melalui konduksi, konveksi, dan radiasi.
5. Berdasarkan kemampuan menghantarkan panas, benda dibedakan menjadi konduktor dan isolator.
6. Bahan konduktor bersifat menghantarkan panas sehingga banyak digunakan sebagai peralatan rumah tangga.
7. Bahan isolator bersifat tidak menghantarkan panas sehingga banyak digunakan sebagai gagang peralatan rumah tangga.

BAB 7
PERUBAHAN DAN PEMANFAATAN BAHAN
1. Benda dapat mengalami perubahan karena pelapukan, perkaratan, dan pembusukan.
2. Berdasarkan penyebabnya, pelapukan dibedakan menjadi pelapukan biologi, fisika, dan kimia.
3. Dalam memilih bahan untuk membuat suatu benda perlu memperhatikan sifat-sifat bahannya.
4. Logam menghantarkan panas, sehingga digunakan untuk membuat peralatan rumah tangga.
5. Sifat logam yang keras dan kuat sehingga logam digunakan untuk membuat rangka rumah dan kendaraan.
6. Plastik memiliki sifat kedap air dan mudah dibentuk. Oleh karena sifatnya ini, plastik dibuat sebagai pembungkus makanan atau minuman, ember, dan gelas.
7. Karet bersifat lentur, kuat tetapi ringan. Karet digunakan untuk membuat ban sepeda, bola, dan sepatu karet.
8. Kayu mudah dibentuk. Kayu banyak dimanfaatkan untuk membuat meja, kursi, pintu, dan lemari.

BAB 8
GAYA DAN GERAK
1. Gaya merupakan tarikan atau dorongan.
2. Gaya memengaruhi gerak suatu benda.
3. Gaya dapat memperlambat, mempercepat, dan mengubah arah gerak benda.

BAB 9
ENERGI LISTRIK DAN PEMANFAATANNYA
1. Sumber energi listrik antara lain baterai, aki, dan pusat pembangkit listrik.
2. Pembangkit listrik antara lain PLTA, PLTU, PLTN, dan PLTM.
3. Energi listrik dapat berpindah melalui kabel yang terbuat dari bahan yang bersifat konduktor.
4. Energi listrik dapat berubah menjadi bentuk energi lainnya. Contohnya adalah:
- energi listrik berubah menjadi energi gerak (contohnya pada kipas angin),
- energi listrik berubah menjadi energi cahaya (contohnya pada lampu),
- energi listrik berubah menjadi energi bunyi (contohnya pada radio dan televisi.
5. Energi listrik dimanfaatkan untuk menghidupkan beberapa peralatan rumah tangga seperti kipas angin, lampu, kulkas, televisi, dan tape recorder. Energi listrik juga digunakan untuk menghidupkan mesin-mesin di pabrik.
6. Pembangkit listrik menggunakan bahan bakar minyak bumi, gas alam atau batubara.
7. Penghematan energi listrik dapat dilakukan dengan langkah seperti berikut.
- mematikan peralatan listrik jika sudah tidak dibutuhkan,
- memilih lampu dan peralatan lain yang berdaya kecil, serta
- tidak sering menghidupkan dan mematikan peralatan listrik.




BAB 10
PENERAPAN ENERGI LISTRIK DALAM KARYA SEDERHANA
1. Contoh peralatan yang memanfaatkan energi listrik adalah bel listrik, lampu lalu lintas, dan mobil-mobilan.
2. Cara kerja bel listrik adalah saat sakelar ditutup maka terjadi aliran listrik dari baterai melalui kumparan. Selanjutnya pada kumparan timbul medan magnet sehingga sekrup menjadi magnet dan menarik pemukul bel.
3. Lampu lalu lintas terdiri dari tiga lampu yang berbeda warna. Pada umumnya berwarna merah, hijau, dan kuning. Lampu lalu lintas dibuat menyala secara bergantian setiap selang waktu tertentu.
4. Mobil-mobilan dibuat dengan sumber energi listrik berupa baterai.




BAB 11
BUMI DAN ALAM SEMESTA
1. Planet adalah benda langit yang tidak dapat memancarkan cahaya.
2. Planet yang sudah diketahui adalah Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Yupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.
3. Tata surya adalah suatu sistem yang terdiri atas panet-planet (termasuk satelitnya) yang beredar mengelilingi matahari sebagai pusat edar.
4. Planet-planet beredar membentuk suatu bidang yang disebut bidang edar.
5. Bidang edar bumi dinamakan eliptika.
6. Asteroid merupakan planet-planet kecil yang mengelilingi matahari.
7. Komet merupakan benda langit yang mengelilingi matahari dengan orbit yang panjang.
8. Lapisan-lapisan matahari dari dalam ke luar adalah inti matahari, fotosfer, kromosfer, dan korona.
9. Bentuk bumi bulat dan menggembung di bagian khatulistiwa.
10. Bumi berputar pada porosnya yang dinamakan rotasi.
11. Akibat terjadinya rotasi bumi adalah:
- terjadinya perbedaan waktu di tempat-tempat yang berbeda derajat busurnya,
- gerak semu harian matahari,
- terjadinya siang dan malam, dan
- penggelembungan bumi di khatulistiwa bumi utara dan selatan.
12. Bumi bergerak mengelilingi matahari yang disebut revolusi.
13. Akibat terjadinya revolusi bumi adalah:
- terjadinya perubahan musim di belahan bumi utara dan selatan,
- terjadinya perbedaan lamanya waktu siang dan malam, dan
- perubahan kedudukan matahari
14. Satelit bumi adalah bulan.
15. Bulan melakukan tiga gerakan sekaligus yaitu, rotasi, revolusi, dan berevolusi bersama bumi mengelilingi matahari.
16. Gerhana bulan terjadi saat kedudukan bumi di antara bulan dan matahari.
17. Gerhana matahari terjadi saat kedudukan bulan di antara bumi dan matahari.
18. Penetapan kalender Masehi berdasarkan revolusi bumi.
19. Penetapan kalender Hijriah berdasarkan revolusi bulan bersama bumi terhadap matahari.

GLOSARIUM
Adaptasi : penyesuaian diri terhadap lingkungan.
Benang sari : alat kelamin jantan pada bunga.
Bunyi ultrasonik : bunyi yang memiliki frekuensi lebih tinggi dari yang dapat didengar manusia kira-kira lebih dari 20.000 Hz.
Cagar alam : daerah perlindungan untuk melestarikan tumbuh-tumbuhan dan binatang yang dilindungi oleh undangundang dari bahaya kepunahan.
Ekosistem : suatu sistem kehidupan dalam suatu lingkungan tertentu, terdiri dari komunitas dan faktor abiotiknya.
Eliptika : bidang edar planet yang berupa bidang datar berbentuk bundar lonjong.
Fauna : semua populasi hewan yang ada di daerah tertentu.
Flora : semua populasi tumbuhan yang ada di daerah tertentu.
Fotosintesis : proses tumbuhan berklorofil membuat makanan dari karbon dioksida dan air dengan bantuan energi matahari menghasilkan karbohidrat dan oksigen.
Frekuensi : jumlah getaran per detik.
Gaya : tarikan atau dorongan.
Generatif : perkembangbiakan melalui perkawinan.
Hormon estrogen : hormon seks wanita yang bertanggung jawab atas perkembangan seks wanita, seperti pembesaran payudara.
Hormon progesteron : hormon perempuan yang bertanggung jawab atas menstruasi dan kehamilan.
Hormon testoteron : hormon yang dihasilkan oleh testis dan berfungsi sebagai pengatur pertumbuhan sifat-sifat jantan.
Isolator : penghantar listrik yang tidak baik.
Janin : bakal bayi; embrio setelah melebihi umur 2 bulan.
Komet : benda langit yang bergerak mengelilingi matahari dengan lintasan elips yang gepeng, tampak berekor cahaya ketika dekat dengan matahari.
Konduksi : perpindahan panas tanpa disertai perpindahan bagianbagian zat tempat perpindahan kalor itu terjadi.
Konduktor : penghantar listrik yang baik.
Konveksi : perpindahan panas karena aliran gas atau zat cair.
Mamalia : golongan hewan menyusui.
Medan magnet : suatu ruang yang masih ada pengaruh magnetnya.
Meteor : benda langit yang bergerak dengan cepat di angkasa. Bila meteor memasuki atmosfer bumi, bagian luarnya terbakar sehingga seperti bintang jatuh.
Meteorit : bagian meteor yang tidak habis terbakar dan jatuh ke bumi.
Ototomi : memutuskan ekornya dan ekor tersebut dapat tumbuh kembali.
Ovipar : hewan yang bertelur.
Pembuahan : bercampurnya inti sel jantan pada bunga.
Penyerbukan : peristiwa jatuhnya benang sari di kepala putik.
Perkaratan : proses terbentuknya karat karena reaksi antara besi dan lingkungan (udara dan air).
Planet : benda langit yang tidak mengeluarkan cahaya dan bergerak mengelilingi matahari.
Populasi : sejumlah individu sejenis dalam suatu ruangan yang tertentu luasnya.
Pubertas : masa akil balig; masa remaja.
Putik : alat kelamin betina pada bunga.
Radiasi : perpindahan panas melalui pancaran, tanpa zat perantara.
Rahim : kantong selaput di perut tempat janin.
Rantai makanan : rangkaian makan memakan.
Reproduksi : perkembangbiakan.
Revolusi : perputaran planet mengelilingi matahari.
Rhizoma : akar tinggal; akar yang tumbuh mendatar di dalam tanah.
Rotasi : perputaran pada porosnya.
Satelit : benda yang bergerak mengelilingi planet.
Sel sperma : sel kelamin jantan.
Stainless steel : baja antikarat.
Tahun Kabisat : tahun yang jumlah harinya 366 hari (jumlah hari di bulan Februari adalah 29).
Tata surya : susunan benda-benda langit yang terdiri dari matahari dan planet-planet.
Termometer : alat pengukur suhu.
Vegetatif : perkembangbiakan tidak melalui perkawinan.
Vertebrata : binatang yang bertulang belakang.
Vivipar : hewan yang melahirkan.
Watt : satuan daya.